Pada Hari Rabu (15/1) Institut Teknologi Nasional Yogyakarta (ITNY) menyelenggarakan Workshop Sehari Penulisan Artikel Ilmiah untuk Jurnal Internasional Bereputasi. Acara ini dihadiri sekitar 60 dosen yang ada di Fakultas Teknologi Mineral, Fakultas Teknologi Industri, Fakultas Teknik Sipil & Perencanaan, dan Fakultas Vokasi dengan tujuan sebagai upaya peningkatan kapasitas dosen dalam penulisan artikel ilmiah. Kemampuan menulis artikel sangat penting untuk mendukung akreditasi kampus.

Seminar dibuka secara resmi oleh Wakil Rektor Bidang Akademik ITNY Dr. Ratna Kartikasari, S.T., M.T. Seminar menghadirkan 2 orang pembicara yaitu Ir. Waluyo Adi siswanto M.Eng., Ph.D. (Dosen Teknik Mesin di UMS) dan Marwan Effendy, S.T., M.T., Ph.D. (Dosen Teknik Mesin di UMS) .

Ir. Waluyo Adi siswanto M.Eng., Ph.D, banyak menyampaikan tips dan trik jitu menulis jurnal untuk bisa tembus ke publikasi internasional berdasarkan pengamalan dan track record beliau dalam dunia kepenulisan ilmiah. Marwan Effendy, S.T., M.T., Ph.D. juga menyampaikan bagaimana selain penulisan yang terstruktur sesuai dengan panduan academic writing, pemilihan jurnal, reviewer serta kesesuaian scope bidang. Betapa kepercayaan diri terhadap hasil penelitian dapat menjadi penentu keberhasilan dalam menembus jurnal ilmiah bereputasi.

Diharapkan dengan adanya Workshop Sehari Penulisan Artikel Ilmiah untuk Jurnal Internasional Bereputasi para dosen menjadi lebih termotivasi dalam menuliskan jurnal internasional.